Pelat Mobil Termahal di Dunia Seharga Rp.100 Miliar !

Ini Dia Pemilik Pelat Mobil Bertuliskan ‘F1’ Seharga Rp 100 Miliar
Sebuah pelat mobil bertuliskan ‘F1’ ditawar seorang kaya raya dengan harga 6 juta poundsterling atau sekitar Rp 100,2 miliar. Namu tawaran itu dtolak oleh sang empunya. Siapakah pemiliknya? Afzal Kahn seorang pengusaha di Inggris adalah pemilik pelat tersebut.

Lima tahun lalu dia beli pelat itu seharga 440 ribu poundsterling (sekitar Rp7,5 miliar) dan saat itu pun “F1″ sudah jadi yang termahal di Inggris.

Seperti dilaporkan mailonline, pelat nomor tersebut dipasang di Bugatti Veyron miliknya.

Enam juta poundsterling di Inggris bisa untuk membeli enam Buggati Veyron atau 75 Range Rover atau 600 Ford Fiesta. Kahn, pemilik usaha A Kahn Design di Bradford Inggris, yakin harga 6 juta poundsterling untuk pelat nomornya masih terlalu murah.

Juru bicaranya mengatakan sang bos enggan menjual pelat nomor itu karena masih ingin tercatat sebagai pemilik pelat nomor termahal di Inggris.

“F1″ sebelum dibeli Kahn adalah plat nomor kendaraan Volvo S80 yang dipakai ketua dewan kota Essex County. Kahn juga pemilik plat nomor “F4RH” dan “NO1″.

Biro spesialis pelat nomor regtransfers.co.uk menulis pada September tersedia pelat nomor “X1″ ditawarkan seharga 1 juta poundsterling tapi belum diketahui pelat nomor itu telah terjual.

Konglomerat Rusia Roman Abramovich yang juga pemilik klub sepak bola Chelsea memiliki pelat nomor “VIP 1″ yang dia bayar seharga 285 ribu poundsterling (sekitar Rp4,75miliar).

Konon harga termahal pelat nomor adalah yang bertuliskan “1″ di Uni Emirat Arab. Tahun 2008 pengusaha asal Abu Dhabi Saeed Khouri, ketika itu berusia 25 tahun, membeli pelat itu seharga 7,1 juta poundsterling (sekitar Rp118,6 miliar).


Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Belajar Bahasa Inggris

Arsip Artikel