12 Alasan Mengapa Anda Tidak Kaya !


1. Tidak menentukan dengan jelas apa yang dimaksud kekayaan.
Kebanyakan orang bilang ingin sukses dan pengen kaya, tapi rata-rata mereka tidak benar-benar tau apa yang dimaksud dengan kesuksesan dan kekayaan itu sendiri.

Kalo ada yang bertanya kepada Anda apa itu sukses/kaya ? apakah anda bisa menjawabnya dengan jelas dan detail ? Kalo iya berarti anda satu langkah lebih maju dari orang-orang disekitar anda.

2. Rencana dan mimpi yang berubah-ubah.
Ini juga sering dialami banyak orang, mereka selalu mempunyai rencana atau mimpi yang berubah-ubah padahal mimpi atau rencana mereka belum dilakukan sama sekali. Jadinya mereka tidak akan pernah mencapai kesuksesan.

3.Mimpi yang tidak realistis
Ada orang yang tiba-tiba dan dalam waktu yang singkat ingin kaya seperti Bill Gates. Apakah menurut anda itu bisa terwujud ? Mungkin kalo anda bisa menjadi menantu Bill Gates ataupun di angkat sebagai anak angkatnya, bisa. Tapi apakah itu mungkin ?

Untuk sampai diatas, kita harus naik anak tangga satu persatu. Begitu juga kesuksesan dan kekayaan, anda harus realistis dengan tujuan anda.

4. Tidak pernah action
Ini yang paling sering terjadi, kebanyakan orang ingin kaya dan sukses tapi mereka tidak pernah mau melakukan atau belajar untuk sukses.

Contoh : Ada seorang karyawan yang hidup pas-pasan, atau anda bisa lihat tukang becak di pinggir jalan. Coba anda tanya, apakah mereka ingin kaya dan sukses ?

Pasti mereka akan menjadi pengen bangettt !!!

Tapi apakah mereka berusaha untuk mencapai kesuksesan atau kekayaan itu ? Mereka sama sekali tidak melakukannya. Mereka tetap saja dengan profesi mereka yang sebenarnya tidak akan pernah membawa mereka pada kesuksesan dan kekayaan.

5. Tidak mau berkorban untuk mencapai kesuksesan
Apa yang sudah anda korbankan untuk mencapai kesuksesan dan kekayaan ?

Kembali lagi ke karyawan dan tukang becak tadi, mereka ingin sukses. Tapi mereka tidak mau mengorbankan profesi mereka untuk menempuh jalan kesuksesan atau kekayaan.

Untuk mencapai kesuksesan, kita harus rela mengorbankan profesi kita yang tidak akan pernah membawa kita pada puncak kesuksesan atau kekayaan. Kita harus rela tidak mendapatkan gaji bulanan, dan kita harus
bersedia untuk berkorban materi, tenaga dan pikiran untuk mencapai kesuksesan itu.

6. Tidak mempunyai rencana dan strategi yang benar untuk mencapai kesuksesan.
Okey, mungkin sekarang anda siap untuk mengorbankan materi, tenaga dan pikiran. Anda akan bekerja keras untuk mencapai kesuksesan.

Tapi sebenarnya, kerja keras saja tidak cukup. Anda harus tahu caranya, anda harus mempunyai rencana dan strategi yang tepat untuk mencapai kesuksesan itu.

7. Tidak mengikuti rencana yang telah anda buat
Sebenarnya ada rencana dan strategi untuk mencapai kesuksesan, tapi mungkin saja anda belum mengetahuinya sehingga anda asal menentukan strategi dan akhirnya tidak pernah mencapai kesuksesan dan kekayaan.

8. Menyalahkan orang lain
Sebagian besar melakukan kesalahan ini, mereka terlalu banyak alasan. Mereka selalu menyalahkan orang lain atau keadaan disekitar dan menganggap itulah alasan mereka tidak pernah sukses.

Contoh : Ada seorang anak tukang becak, orang tuanya sudah berusaha untuk membesarkan dia dan memberi pendidikan yang layak kepada dia. Tapi ternyata dia kok tidak pernah sukses, kemudian dia menyalahkan orang tuanya dan menuduh orang tuanya adalah sebab kenapa dia tidak pernah sukses.

Dia berkata, "saya tidak sukses karena keturunan dari bapak/ibu. Harusnya saya tidak dilahirkan oleh mereka".

Mungkin kedengarannya seperti sinetron, tapi kenyataannya ada orang yang seperti itu. Bahkan saya mengenal baik orang itu, tapi tidak mungkin saya sebutkan namanya disini.

9. Mudah menyerah ketika ada masalah
Untuk mencapai kesuksesan dan kekayaan pasti akan banyak batu sandungan yang akan membuat anda jatuh. Bangkrut milyaran rupiah, ditipu orang, dikomplain pelanggan dan ditinggal karyawan itu biasa.

Semua kegagalan itu adalah makanan sehari-hari orang kaya dan orang sukses. Semakin tinggi pohon maka semakin kencang angin yang menghantamnya. Jadi Anda harus siap dengan semua hal itu.

10. Tidak mempunyai teman yang supportif
Dalam mencapai kesuksesan anda butuh dukungan teman-teman yang supportif dan selalu menguatkan anda saat anda jatuh. Dalam mencapai kesuksesan dan kekayaan, mungkin kita akan jatuh berkali-kali itu wajar.

Sebagian kecil bisa bertahan dan kebanyakan orang menyerah dan mengubur semua impian mereka. Untuk itulah anda harus mempunyai teman yang memang supportif dan satu pemikiran dengan anda. Jadi ketika anda jatuh, anda bisa bangkit dan terus maju.

11. Mudah terpengaruh dengan ide-ide orang lain
Ketika anda mulai membangun bisnis dan sudah mempunyai rencana yang matang. Anda harus siap dengan godaan dari teman-teman anda, mungkin mereka mempunyai ide bisnis yang menggiurkan dan membuat anda tergoda.

Nah, fatalnya ketika rencana anda belum benar-benar berjalan kemudian anda tergoda untuk beralih bisnis. Kalo seperti itu terus, maka anda tidak akan pernah mencapai kesuksesan karena anda terus memulainya dari NOL.

12. Tidak mempunyai mentor dan guru
Inilah yang sering dilupakan oleh kebanyakan orang, sebenarnya ada cara yang lebih cepat untuk mencapai kesuksesan. Dalam waktu singkat 3-6 bulan, bisnis anda bisa langsung berkembang dan memperoleh jutaan rupiah.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Belajar Bahasa Inggris

Arsip Artikel