Ponsel pintar pada umumnya memberikan update model terbaru setiap
tahunnya, tapi tidak setiap orang juga yang membeli model terbaru
disetiap tahunnya. Seorang analis teknologi dari situs Devils Workshop telah melakukan survey kecil kepada beberapa pengguna iPhone dan mendapatkan kesimpulan kecil tentang siapa yang seharusnya membeli model terbaru iPhone 5. Berikut hasil analisisnya:
Siapa yang Seharusnya Membeli iPhone 5 ?
1. Pengguna iPhone model sebelumnya
iPhone 5 mempunyai layar yang lebih besar dan prosesor yang lebih
kuat. Spesifikasinya sangat bagus, dan mempunyai update iOS yang berbeda
dari versi sebelumnya di iPhone 4s
- Jika Anda pemilik iPhone 4 atau versi sebelumnya, maka membeli iPhone 5 adalah ide yang bagus. iPhone 5 akan memiliki performa yang tentu lebih baik dari model iPhone Anda sebelumnya.
- Jika Anda seorang iPhone lovers, dan tidak pernah mau ketinggalan dengan update terbarunya, maka Anda harus cepat mendapatkan iPhone 5 ini, jalan satu-satunya yaitu dengan cara pre order.
2. Bukan pengguna iPhone
Yang satu ini agak rumit, karena banyak ponsel Android yang diklaim
lebih baik dari iPhone. Versi OS Android Jelly Bean (4.1) sering diklaim
lebih maju daripada iOS 6 Apple.
- Meskipun Android 4.1 diklaim sebagus iOS 6, namun ada masalah besar dengan fragmentasi. Jika Anda memiliki ponsel Android dan bosan menunggu update terbaru versi yang dibuat khusus untuk ponsel Anda (biasanya sekitar 4-6 bulanan), maka memiliki iPhone 5 akan menjadi ide bagus.
- Jika Anda pengguna Blackberry atau Nokia, tetapi ingin menikmati ponsel layar sentuh dengan jutaan aplikasi di marketnya, maka inilah kesempatan Anda untuk memiliki iPhone 5.
Siapa yang TIDAK Harus Membeli iPhone 5 ?
1. Pengguna iPhone model sebelumnya
- Jika Anda memiliki iPhone 4S, maka Anda mungkin merasa bahwa membeli iPhone 5 tidaklah istimewa, karena Versi iOS6 terbaru yang mendukung pengembangan lebih lanjut dari SIRI telah tersedia untuk versi iPhone 4S.
- Harga iPhone 5 sangat mahal. Di Indonesia, siap-siap saja merogoh uang minimal 10 juta untuk mendapatkan ponsel pintar ini. Padahal kebanyakan ponsel pintar dari merk terkenal yang lain harganya 10% – 15% lebih murah.
2. Bukan pengguna iPhone
- Pengguna Android yang sudah terbiasa mengutak-atik ponsel pintarnya, dipastikan tidak akan melirik iPhone 5 karena iOS terkenal sebagai OS tertutup dan sulit sekali untuk dibuka celah systemnya.
- Jika Anda adalah big fans dari Android, BlackBerry atau Nokia, maka lebih baik tidak perlu melirik iPhone 5.